Inilah Drone Paling Aman Kerahasiaan Datanya Di Dunia – Autel Robotics

Waktu membaca: 2 menit

Loading

Keamanan data/privasi data adalah hal penting menjadi hak asasi setiap manusia di jaman modern yang serba digital saat ini. Mulai dari data kependudukan, data smartphone, data peta, dan sebagainya, harus selalu terjaga keamanannya. Tidak boleh sampai bocor dan dimanfaatkan oleh pihak lain tanpa ijin.

Dalam dunia drone, terdapat data flight log yang isinya adalah koordinat lokasi terbang drone, lintasan terbang, ketinggian terbang, foto dan video cache yang dikumpulkan dari kamera, hingga ada data pribadi pilot drone. Bayangkan jika data-data ini bocor ke tangan yang tidak bertanggung-jawab dan digunakan untuk memata-matai negara kesatuan Republik Indonesia.

Banyak pabrik drone menggunakan server pribadi mereka untuk “cloud” data. Yaitu menyimpan data flight log, hingga data pribadi pilot dan foto-foto cache dari kamera drone, tanpa kita sadari proses tersebut. Jika tidak bocor atau tidak disalahgunakan tentunya tidak ada masalah. Tapi apa jaminannya tidak akan bocor jika server “cloud” tersebut ternyata berada di dalam kantor/pabirik drone itu sendiri? Apakah anda masih percaya data anda tidak diintip oleh mereka?

Autel Robotics memiliki sebuah solusi yang cukup adil dalam menjaga privasi data drone flight log hingga data pilot drone Autel. Mereka mempercayakan penyimpanan data pada vendor pihak ke-3, yaitu Amazon Web Services (AWS) Cloud.

Kenapa data kita dijamin aman di dalam AWS Cloud?

Dari infografis di atas, anda sudah dapat membayangkan bahwa Autel Robotics tidak main-main dalam melindungi data flight log drone produk mereka. Tidak seperti DJI, FIMI, MJX, dan berbagai mereka drone lainnya yang menyimpan data cloud pada server di kantor mereka sendiri. Tidak menggunakan vendor profesional lain yang dapat menjamin kerahasiaan datanya.

BACA JUGA:  Dampak Kecerdasan Buatan (AI) pada Masa Depan Pilot Drone: Revolusi Industri dan Transformasi Peran

AWS terkenal dengan keamanan datanya karena menggunakan enkripsi AES-256. Ini adalah enkripsi yang belum bisa dipecahkan bahkan oleh quantum computer sehingga server AWS mendapat julukan “Quantum Resistant“. Bahkan pihak Autel Robotics pun tidak dapat mengetahui password para pengguna drone mereka.

Nah sekarang kita semua sudah mengetahui bahwa drone apapun kalau hanya mempunyai server penyimpanan data tertutup di dalam kantor/pabrik mereka, maka data kita bisa bocor kapanpun sesuai kebijakan prusahaan merek drone itu.

Sedangkan drone Autel Robotics tidak melakukan penyimpanan data di server pribadi mereka, tetapi menggunakan vendor pihak ke-3 yaitu Amazon Web Services yang telah dipercaya oleh dunia untuk kemanan datanya.

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.