22 Tips Manajemen Trading yang Saya Gunakan

Waktu membaca: 2 menit

Loading

Jika anda telah membaca artikel saya yang berjudul “Forex is Not For You” maka anda bisa melanjutkan membaca artikel ini. Tips ini saya tulis berdasarkan pengalaman pribadi, pengamatan perilaku trader lain, dan juga dari berbagai sumber.

  1. Jika anda bermimpi ingin sukses dalam trading dan menghasilkan uang banyak, mulailah dari yang kecil. Gunakan broker yang melayani modal kecil dan lot kecil.
  2. Sekecil apapun hasil yang anda dapatkan, bersyukurlah.
  3. Jangan menghabiskan waktu hingga 8 jam dalam satu hari untuk trading. Saya lebih mengutamakan trading dalam waktu 1-2 jam saja sehari.
  4. Jangan main tebak-tebakan (gambling/judi). Ingat, pada saat 70% investor gagal mengalahkan harga pasar maka 95% trader mengalami kebangkrutan di saat yang sama.
  5. Setiap melakukan trade anda akan menemukan hal yang baru, tetapi pola pasar tidak akan berubah seiring dengan kebiasaan manusia.
  6. Jangan terpengaruh oleh harga naik dan turun mata uang tertentu, lakukan observasi untuk semua jenis mata uang.
  7. Kesalahan analisa dan kehilangan uang bukan hal yang buruk karena hal ini adalah biaya sekolah trading anda.
  8. Selalu ingat pola dan disiplinlah.
  9. Scalping adalah hal yang dapat membuat anda kecanduan, hati-hati.
  10. Lakukan ‘buy’ hanya saat “support holds”.
  11. Selalu berpikir sederhana.
  12. Selalu memiliki rencana lain saat harga pasar tidak sesuai dengan analisa anda.
  13. Anda tidak perlu trading setiap hari. Tunggu saat yang tepat karena hal itu akan benar-benar membuat anda kaya.
  14. Jangan sampai merasa tidak nyaman dalam sebuah trade yang anda lakukan, jika tidak sesuai dengan yang anda inginkan segeralah tutup.
  15. Buatlah catatan sejarah trading anda. Mulai dari yang buruk sampai yang terbaik. Gunakan buku/kertas dan pinsil/bolpen.
  16. 1 trade yang menguntungkan, dapat membuat anda berhenti trading sementara waktu. Tetapi 1 trade buruk dapat menghabiskan semua uang anda.
  17. Tidak jarang saya melakukan 10 trade, diantaranya hanya 2 yang profit. Tapi profit yang saya dapat sebesar 50% dari modal.
  18. Jangan dengarkan kata orang lain, gunakan otak anda untuk menganalisa pasar, berita, dan pola, kemudian buatlah strategi anda sendiri.
  19. Jangan pernah menggunakan jasa copy-trade, money-management, ataupun sinyal-trade.
  20. Tradinglah pada pasar mata uang yang ramai (high volatility).
  21. Hindari “berharap”, karena hal itu akan menghabiskan profit yang telah anda dapatkan. Bahkan menghabiskan modal anda.
  22. Walaupun anda melakukan trading hanya beberapa jam dalam seminggu, perlakukan trading sebagai bisnis. Bukan hobi.
BACA JUGA:  Influencer Marketing untuk UMKM: Membangun Brand Awareness dan Meningkatkan Penjualan dengan Biaya Terjangkau

Semoga bermanfaat.